get app
inews
Aa Text
Read Next : PT. Pegadaian Area Kupang, Saluran 700 Paket Makanan Siap Saji Kepada Warga

Warga Senang Terima Paket Makanan Siap Saji, "Program Pegadaian Peduli Mengetuk Pintu Langit"

Sabtu, 07 September 2024 | 09:26 WIB
header img
Warga Senang, Terima paket makanan siap saji, Program Pegadaian Peduli Mengetuk Pintu Langit Jumat Berkah.

Kupang, iNewsAlor.id - Satu persatu, warga yang melintas di jalan umum, Kota Kefamenanu, Timor Tengah Utara, baik menggunakan kendaraan umum, maupun pejalan kaki, didatangi petugas PT. Pegadaian Area Kupang.

Mereka menyerahkan paket makanan siap saji, yang diberikan sebagai bentuk kepedulian PT. Pegadaian terhadap masyarakat.

Dalam Program Pegadaian Peduli Mengetuk Pintu Langit, Periode 16 dan 23 Agustus 2024 lalu ini, PT. Pengadaian Area menyalurkan 700 paket makanan siap saji.

Wilhelmina Neno, salah satu warga Timor Tengah Utara, tidak menyangka didatangi Petugas PT Pegadaian, lalu menyerahkan paket makanan siap saji.

Wilhelmina menambah, tidak hanya dirinya yang mendapatkan paket makanan siap saji, tetapi semua penumpang, yang kebetulan sedang dalam satu mobil pickup.
"Terima kasih Pegadaian, atas makanan siap saji yang diberikan" Ujar Wilhelmina.

Program Pegadaian Peduli Mengetuk Pintu Langit Jumat Berkah, yang digelar 16 dan 23 Agustus lalu ini, serentak digelar di 7 Kantor Cabang Pengadaian Area Kupang.

7 Kantor Cabang Pengadaian Area Kupang, yang dimaksud mulai dari Kota Kupang, Kota Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Kota Kefamenanu, Timor Tengah Utara dan Kota Atambua di Kabupaten Belu.

Deputi Bisnis PT Pegadaian Area Kupang, Anwar S.Sos, MM mengatakan, dalam Program Pegadaian Peduli Mengetuk Pintu Langit Jumat Berkah ini, Pengadaian menyalurkan 700 paket makanan siap saji.

Anwar menambahkan, pemberian paket makanan siap saji ini, salah satu bentuk kepedulian Pegadaian terhadap sesama dan nasabah yang telah mendukung bisnis PT. Pegadaian Area Kupang.
"Ini salah satu bentuk kepedulian Pengadaian terhadap sesama, semoga bermanfaat" kata Anwar.

PT. Pegadaian Area Kupang, selamat setahun terakhir ini rutin memberikan bantuan kepada masyarakat, baik melalui Program Bina Lingkungan Pegadaian, juga Program Pegadaian Peduli Mengetuk Pintu Langit Jumat Berkah.

Deputi bisnis Pegadaian Area Kupang, Anwar S.Sos, MM , berharap masyarakat terus mendukung bisnis Pegadaian, baik melalui Program Gadai, Tabungan Emas, juga bisa berupa saran untuk perbaikan pelayanan yang lebih baik ke depan.

Editor : Danny Manu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut