Karolus Karni Lando Minta Kader Perindo Bergerak Lebih Awal Persiapan Pemilu 2029

Tim iNews Alor
Foto: Karolus Karni Lando, Korwil Bali Nusra Perindo

NTT, iNewsAlor.id  — Koordinator Wilayah Bali-Nusa Tenggara (Bali Nusra) DPP Partai Perindo, Dr. Ir. Karolus Karni Lando, MBA, menekankan pentingnya memulai lebih awal persiapan menuju Pemilihan Umum (Pemilu) 2029. 

Hal ini Karolus sampaikan saat melaksanakan kunjungan politik di DPD Perindo Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT). Selasa (22/04/2025). Kegiatan yang berlangsung di Hotel Wailiti Maumere dan dihadiri langsung oleh Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Sikka, Drs. Sabinus Nabu, bersama empat Anggota DPRD dari Partai Perindo: Herlindis Donatha Da Rato, S.SiT; Marthen Luther Adji, SE; Lukas Lero; dan Yuslin Nursivin Dua Botha, S.IP. Turut hadir Sekretaris DPD Octavianus Jori, ST serta 51 anggota partai dari berbagai kecamatan di Kabupaten Sikka.

Karel menyebut penguatan struktur partai dari tingkat Dewan Pimpinan Daerah (DPD), Dewan Pimpinan Cabang (DPC), hingga Dewan Pimpinan Ranting (DPRt) menjadi fondasi utama dalam menyongsong kontestasi politik mendatang.  

Dalam rapat konsolidasi ini, dibahas secara mendalam langkah-langkah strategis dalam rangka menghadapi verifikasi politik dan pembentukan kepengurusan partai di semua tingkatan: DPD, DPC, dan DPRt. Salah satu fokus penting dalam pembahasan adalah komitmen Partai Perindo untuk memastikan keterwakilan perempuan sebesar 30% dalam struktur kepengurusan sebuah langkah nyata menuju kesetaraan dan partisipasi inklusif.

Dr. Karolus menegaskan pentingnya kesiapan organisasi, termasuk pembentukan tim verifikasi di daerah, alur kerja verifikasi administrasi dan KTA, serta tenggat waktu penyelesaian kepengurusan dan infrastruktur kantor partai di semua tingkatan.

“Verifikasi partai politik bukan hanya formalitas, tapi cerminan kesiapan struktural dan semangat juang kader di lapangan. Kita harus hadir bukan hanya sebagai partai peserta pemilu, tapi sebagai kekuatan politik yang siap menang,” ujar Karolus penuh semangat.

Tak hanya itu, dalam kesempatan ini, Dr. Karolus juga menyampaikan rencana kerja bidang pemenangan pemilu, memperkenalkan Visi dan Misi Partai Perindo, serta struktur Sub-Bidang Pemenangan Pemilu dan Koordinator Wilayah. 

Ia juga memaparkan capaian suara Partai Perindo pada Pemilu 2024 dan menyoroti tantangan besar ke depan, termasuk pemenuhan calon legislatif potensial di setiap dapil, pembentukan Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) di seluruh Indonesia, hingga target ambisius untuk mengusung Capres-Cawapres 2029 dan lolos ambang batas parlemen (parliamentary threshold).

“Target kita jelas, lolos verifikasi parpol, penuhi keterwakilan caleg potensial, perkuat kursi di DPRD, DPRD Provinsi, hingga DPR RI. Kita tidak sekadar ikut, tapi kita ingin menang!” tegas Karolus menutup arahannya.

 

Editor : Danyy Manu

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network