get app
inews
Aa Text
Read Next : Melki Laka Lena Nyekar Ke Makam Frans Lebu Raya, Lanjutan Spirit Lebu Raya Bangun NTT

Simulasi Lembaga Survei, Pasangan Melki-Jane, Menang Pilgub NTT 2024

Senin, 29 Juli 2024 | 23:11 WIB
header img
Jane Natalia Suryanto Terima SK dari Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep, Sebagai Bakal Calon Gubernur NTT.

Kupang, iNewsAlor.id- 2 Lembaga Survei,  IndekStat dan SMRC telah merilis hasil survei untuk Pilkada Gubernur NTT Tahun 2024.

Lembaga Survei ini juga melakukan simulasi pasangan, dan  menempatkan pasangan Melki Laka Lena - Jane Natalia Suryanto sebagai pemenang di Pilgub NTT.

Dari tiga simulasi SMRC, Calon Gubernur Emanuel Melkiades Laka Lena (Melki Laka Lena) yang dipasangkan dengan Calon Wakil Gubernur Jane Natalia Suryanto, akan menang dengan dukungan yang besar yakni mencapai 36,6%. 

Berikut data hasil simulasinya:

Simulasi I: 
- Melki Laka Lena - Gabriel Beri Binna (34,9 persen) 
- Simon Petrus Kamlasi - Andre Garu (22,0 persen)
- Ansy Lema - Jane Natalia Suryanto (21,7 persen). 

Simulasi II: 
- Melki Laka Lena - Gabriel Beri Binna (34,3 persen) 
- Simon Petrus Kamlasi - Andre Garu (22,6 persen)
- Ansy Lema - Refafi Gah (21,1 persen). 

Simulasi III:
- Melki Laka Lena- Jane Natalia Suryanto (36,6 persen)
- Simon Petrus Kamlasi-Andre Garu (22,7 persen)
- Ansy Lema - Refafi Gah (19,1 persen). 

Sementara, simulasi dari IndekStat menunjukkan Melki Laka Lena menang telak melawan pasangan calon lain jika dipasangkan dengan Jane Natalia Suryanto. 

Simulasi I: 
- Melki Laka Lena - Jane Natalia Suryanto (48,9 persen) 
- Ansy Lema-Refafi Gah (15,1 persen) 
- Simon Petrus Kamlasi-Andre Garu (12,9 persen)
- Orias Moedak-Sebastian Salang (3,1 persen). 

Sementara di simulasi II pasangan calon, jika Melki Laka Lena dipasangkan dengan Gabriel Beri Binna elektabilitasnya lebih rendah. 

Simulasi II:
- Melki Laka Lena-Gabriel Beri Binna (45,3 persen)
- Ansy Lema-Refafi Gah (17,1 persen) 
- Simon Petrus Kamlasi-Andre Garu (12,6 persen)
- Orias Moedak-Sebastian Salang (2,5 persen). 

Dari dua simulasi tersebut menunjukkan peluang Melki Laka Lena untuk menang lebih besar jika dipasangkan dengan Jane Natalia Suryanto dibandingkan jika dipasangkan dengan calon Wakil Gubenur NTT lainnya.

 

Editor : Danny Manu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut