get app
inews
Aa Text
Read Next : Masalah PPPK, Bupati TTU Copot Kepala dan Sekretaris BKD

Terkait Kondisi Bupati Alor, Ini Pernyataan Resmi Pemerintah Daerah

Senin, 28 Juli 2025 | 18:28 WIB
header img
Wakil Bupati Alor Rocky Winaryo didampingi Seksa dan Direktur RSD Kalabahi saat Jumpa pers (foto: Danny/ iNewsAlor. I'd)

KALABAHI-, iNewsAlor. id - Terkait kondisi Bupati Alor, Iskandar Lakamau, SH, MSi yang sementara sakit, Pemerintah Daerah (Pemda) Alor, beri pernyataan melalui Wakil Bupati. 

Wakil Bupati Alor, Rocky Winaryo, SH, MH dalam jumpa pers, Senin (29/07/2025) meminta dukungan Doa dari seluruh elemen masyarakat guna pemulihan kesehatan kepada Bupati. 

Didampingi Sekretaris Daerah (Sekda), Drs Sonny O Alelang, dan Direktur Rumah Sakit Daerah (RSD) Kalabahi, Dr Lodwjyk Alopada, Rocky sempat mengukapkan, akibat sakit mendadak yang dialami Bupati, sehingga dirinya harus menunda beberapa agenda di Jakarta dan segera ke kupang untuk menjenguk dan mendampingi Bupati yang sementara dirawat di RS Siloam Kupang. 

Rocky yang sebagai Wabup, juga minta maaf masyarakat Kabupaten Alor, "Kami sampaikan mohon maaf kepada masyarakat karena hari ini baru jelaskan kepada masyarakat tentang sakitnya Bupati. Namun Wabup menegaskan kondisi Pak Bupati pada minggu malam kondisi sudah membaik, sudah bisa respon pembicaraan, menggerakan tangan dan mendengar orang bicara," ungkap Rocky. 

Rocky juga menambahkan ada hal yang luar biasa ketika kembali menjenguk, dirasakan Bupati yang sudah mulai merespon, serta genggaman tangan saat tangannya digenggam oleh Bupati yang membuat dirinya merasa pak Bupati sudah mulai pulih, karna genggaman tangan seperti genggaman orang yang sehat. 

Editor : Danny Manu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut