BORONG,iNewsAlor.id - Geopolitik pada kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) semakin memanas. Betapa tidak, ada sejumlah kader partai mulai melawan arus dukungan politik.
Diantaranya, Bonifasius Uha kader partai Golkar dan Bernardus Nuel kader Hanura. Bonifasius dan Bernadus Nuel berbalik arah dukungan politik dari pasangan Cakada yang diusung oleh kedua Parpol tersebut yaitu, pasangan Sipri Habur - Luko Modo dan pasangan Elpy Tote - Mesin Anam.
Kedua kader potensial itu sudah tekad memberikan dukungan politik terhadap pasangan Agas Andreas - Tarsi Syukur (AKUR).
Mantan rival Agas Andreas, sekaligus mantan rival Tarsi Sjukur, pada Pilkada Matim 2018 itu secara terbuka menyampaikan dukungan politiknya kepada paket AKUR.
Pernyataan itu disampaikan Boni dalam orasi politiknya pada kegiatan kampanye tatap muka Paket AKUR, berlangsung di wilayah kelurahan Satar Peot, Kecamatan Borong, Rabu, 9 Oktober 2024.
Dalam dunia politik, jelas Boni, tak ada lawan dan kawan abadi kecuali kepentingan rakyat. "Karena itu, mari kita berdamai dengan politik masa lalu. Kita bersama-sama melangkah kedepan demi Manggarai Timur tercinta," ungkap Boni.
Bagi Boni, dalam konteks Pilkada Matim tahun 2024, Paket AKUR adalah satu-satunya paslon Pilkada terbaik, "Saya yakin dan percaya, Bapak Andreas dan Bapak Tarsi merupakan kedua figur pemimpin dengan kapasitas mumpuni. Mereka mampu membawa Manggarai Timur semakin maju," terangnya.
Seperti diketahui, sebelumnya, pada Pilkada Matim 2018, Boni Uha merupakan salah satu pesaing Agas maupun Tarsi. Boni berpasangan dengan politisi asal Kota Komba, Fransiskus Anggal dengan akronim paslon Paket NERA.
Dalam sambutannya, Boni mengajak seluruh tim, simpatisan, dan pendukung Paket NERA untuk kembali mengkonsolidasikan kekuatan politik dan mendukung Paket AKUR.
"Pada kesempatan ini, saya mengajak seluruh ende/ema, ase/kae, simpatisan Paket NERA untuk kembali mengkonsolidasikan kekuatan politik, kali ini mendukung Paket AKUR. Dalam waktu dekat kita akan duduk bersama supaya komitmen ini menjadi nyata," ungkapnya.
"Demikian juga pendukung bapak Tarsi atau Paket TABIR pada Pilkada 2018. Begitu juga pendukung bapak Ande atau Paket ASET pada Pilkada 2018. kita duduk bersama. Kita satukan tiga kekuatan besar ini untuk memenangkan Paket AKUR," ungkap Boni.
Editor : Danny Manu